Diklat Pengisian Jurnal OJS

Publikasi ilmiah menjadi bukti utama orisinalitas penelitian yang dilakukan serta dapat menjadi modal rekam jejak peneliti sebagai akademisi.

Dalam kaitan dengan hal tersebut, setelah web jurnal dibangun dan dikonfigurasi beberapa waktu lalu, pada hari Kamis, 5 Agustus 2021 kami juga telah melaksanakan kegiatan diklat pengisian jurnal OJS di kampus Sekolah Tinggi Ilmu Pertanian Graha Karya Muara Bulian. Kegiatan diklat diikuti oleh 6 orang pengelola jurnal. Semoga kedepannya dapat mengelola jurnal dengan baik dan dapat menjadi rujukan/referensi bagi pihak lain yang membutuhkan informasi riset-riset terbaru yang dihasilkan oleh para peneliti.

Materi diklat kali ini khususnya dari sisi instalasi perangkat lunak, konfigurasi dan pengenalan featur kepada peserta diklat. Pemateri : B. Joko Laksono, SP, M.Si dari STIP Graha Karya.

Jurnal OJS dimaksud dapat diakses disini : http://jurnal.stip-grahakarya.ac.id/

Berikut dokumentasinya :

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *